You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Syukuran Laut Digelar di Pulau Sebira
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Wakil Bupati kepulauan Seribu Hadiri Syukuran Laut di Pulau Sebira

Wakil Bupati kepulauan Seribu, Junaedi beserta jajarannya hari ini menghadiri tasyakuran laut dan hasil bumi yang digelar oleh warga Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara.

Harapannya syukuran laut ini tak hanya sebagai upacara adat tetapi bisa menjadi daya tarik wisatawan karena kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan,

Tokoh masyarakat sekaligus Ketua RW 03 Pulau Sebira, Muhammad Ali mengatakan, tasyakuran hasil laut dan bumi digelar sebagai ungkapan sujud syukur atas melimpahnya hasil laut yang didapat warga.

"Harapannya syukuran laut ini tak hanya sebagai upacara adat tetapi bisa menjadi daya tarik wisatawan karena kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan," katanya, Selasa (29/10).

Nelayan Pulau Kelapa Dua Gelar Syukuran Laut

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi menambahkan, pihaknya mengapresiasi warga Pulau Sebira yang terus merawat dan menjaga nilai-nilai kearifan lokal melalui syukuran laut yang digelar setiap tahunnya.

Dalam acara tasyakuran laut dan bumi ini, warga Pulau Sebira melakukan upacara adat sedekah bumi dengan memasak dan makan bersama hasil laut, doa bersama, pawai kapal nelayan yang dihias berwarna-warni.

Tidak hanya itu, dalam kegiatan tersebut juga ditampilkan pertunjukan seni budaya karya siswa-siswi Pulau Sebira binaan dari Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu.

"Selain menjadi tradisi, kegiatan seperti ini bisa menjadi ciri khas pulau dan menjadi nilai budaya yang bisa ditawarkan sebagai destinasi wisata," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4257 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1583 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1562 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik